Bantuan Sembako untuk Bali
Dana
Dana Terkumpul
Rp 230,000
dari target Rp 100,000,000
0.23% Tercapai
Sisa Waktu Expired
Informasi Penggalang Dana
Verifikasi Penggalang Dana
Identitas: Terverifikasi
No Rekening Penerima: Terverifikasi
Dokumen Pendukung: Terverifikasi
Diawasi oleh
Legalitas

Bali Children Foundation (BCF) membantu ribuan anak untuk menyelesaikan sekolah, mendapatkan pekerjaan, dan meningkatkan kehidupan mereka dan kehidupan komunitas mereka. Mulai tahun 2002, BCF bekerja pada satu desa untuk kemudian menyebar sekarang membantu 76 desa. Setelah mengidentifikasi desa dengan keluarga kurang beruntung, staf lokal kami bekerja sama dengan kepala desa untuk memperkenalkan beberapa keluarga ini ke BCF dan peluang yang diberikan beasiswa dan kurikulum kami.

Di masa pandemi global ini, kebutuhan bagi masyarakat kurang mampu menjadi meningkat signifikan. Dan itu membuat kami turun tangan membantu meringankan beban keluarga. Bali mengalami pengangguran dan kesulitan yang meluas karena travel lockdown C19 menghancurkan industri pariwisata. Sebagai tanggapan, BCF telah melangkah dalam memberikan bantuan pangan kepada keluarga yang rentan. Bantu kami untuk menyediakan paket makanan bagi mereka yang membutuhkan. Beras, minyak goreng, masker dan bahan makanan lainnya membuat paket makanan untuk keluarga beranggotakan empat orang selama empat minggu.

Donasi kamu akan membuat perbedaan nyata bagi komunitas di Bali yang terdampak pandemi global. Komunitas terpencil kami sudah menderita kemiskinan yang parah. Banyak keluarga bertahan hidup dengan pengiriman uang dari anak-anak mereka yang bekerja. Sekarang ribuan orang kehilangan pekerjaan, tanpa jaring pengaman layanan sosial dan pengiriman uang terhenti.

Tantangan terbaru ini lebih dalam dari yang sebelumnya dihadapi oleh Bali atau Dunia. Setelah bertahun-tahun berkecimpung di sektor pendidikan, kami tahu begitu banyak keluarga kini sangat terpengaruh oleh jatuhnya pariwisata di Bali. Dengan Rp 250.000 kami dapat menyediakan satu paket makanan pokok untuk satu keluarga yang terdiri dari 4 orang selama satu bulan.

Semakin banyak orang yang mengetahui tentang kampanye ini membantu komunitas kurang mampu di Bali, semakin besar dampaknya, jadi tolong sebarkan juga berita ini dengan membagikan laman kami kepada teman dan keluarga Anda. Lakukan kebaikan degan jarimu. Tekan tombol SHARE.

Mari bergerak untuk Bali Kembali! Tekan tombol DONASI SEKARANG

Riwayat Donasi